Aplikasi Matematika Pada PT. Atlantic Biruraya melalui Pendekatan Ilmu Integral dan Statistika

Agnes Mary, Wijaya and Bryan, Kristophorus G and Bryan, Nicholas and Carina Graciela, Luih and Cathlyn, Cathlyn and Edward Devin, Wijaya and Felicia Pei Jia, Wu and Matthew, Osvaldo and Sebastian, Emmanuel (2020) Aplikasi Matematika Pada PT. Atlantic Biruraya melalui Pendekatan Ilmu Integral dan Statistika. Technical Report. SMA Katolik St. Louis 1 Surabaya, Surabaya.

[img] Text
Aplikasi Matematika Pada PT. Atlantic Biruraya melalui Pendekatan Ilmu Integral dan Statistika.pdf

Download (8MB)

Abstract

Volume adalah ukuran suatu benda, volume dapat digunakan untuk menghitung jumlah air yang dapat ditampung oleh suatu wadah. Cheers adalah contoh perusahaan yang memproduksi air dengan bentuk dan ukuran kemasan yang beragam. Tujuan penelitian adalah untuk menghitung volume air dalam botol, galon dan gelas dan volume rata-rata air yang dihasilkan setiap hari. Dengan mengaplikasikan integral, peneliti dapat menentukan volume setiap kemasan dengan mengukur jarak bagian luar dari kemasan. Dengan mengaplikasikan statistika, peneliti dapat menentukan volume rata-rata air yang diproduksi setiap hari dengan mengumpulkan dan memproses data yang telah didapat. Hasilnya adalah volume gelas bernilai 230 ml, volume botol bernilai 460 ml, dan volume galon bernilai 20,8 L. Setiap harinya pihak pabrik memproduksi rata-rata 950,488,000 ml air. Dari hasil di atas, kita dapat menyimpulkan bahwa matematika dapat digunakan untuk menghitung volume air dalam gelas, botol dan galon serta volume air yang dihasilkan setiap harinya. Kata kunci : statistika, integral, perhitungan volume

Item Type: Monograph (Technical Report)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Ilmu Pengetahuan Alam
Depositing User: Thomas Aquino Library
Date Deposited: 26 Jan 2022 06:22
Last Modified: 26 Jan 2022 06:22
URI: http://repository.smakstlouis1sby.sch.id/id/eprint/195

Actions (login required)

View Item View Item